Corporate Social Responsibility Penyuluhan Kesehatan Posyandu Lansia Seruni Kel. Tulusrejo

corporate-social-responsibility-penyuluhan-kesehatan-posyandu-lansia-seruni-kel-tulusrejo

Kegiatan ini merupakan implementasi dari kerjasama yang telah terjalin antara Persada Hospital dan Kelurahan Tulusrejo (03/07/2024). Kegiatan dilaksanakan pada hari Rabu, 03 Juli 2024 di Jalan Kewadung No. 74 Kelurahan Tulusrejo, Lowokwaru, Kota Malang. Kegiatan ini diikuti oleh  peserta warga lansia RW VII Kelurahan Tulusrejo.

Selain pemeriksaan kesehatan dasar, Persada Hospital memfasilitasi warga lansia dengan penyampaian edukasi kesehatan oleh Ahli Gizi, yaitu Ibu Ayu Dewi Mashytoh, S.Tr, Gz. Topik yang dibahas adalah materi tentang penyakit “Diet Rendah Garam”. Beliau juga berpesan kepada para lansia untuk tetap menjaga pola makan dan hidup sehat.

 

Bagikan :
#SehatBarengPersada