Tindakan Glue Varises

tindakan-glue-varises
Share :

Penanganan pada kasus varises dapat bervariasi tergantung pada tingkat keparahan dari kondisi pasien. Beberapa pilihan pengobatan pada kasus varises yaitu penganganan non bedah (pemakaian stoking kompresi, olahraga, serta menghindari berdiri/duduk terlalu lama), prosedur bedah minimal invasif (skleroterapi, terapi endovenous, dan ablasi vena), dan operasi konvensional (stripping vena). Penanganan varises menggunakan glue merupakan teknik modern dan minimal invasif. Prosedur ini menggunakan lem khusus (cyanoacrylate) yang dapat disuntikkan langsung ke dalam vena yang bermasalah sehingga menyebabkan vena tersebut tertutup dan darah dapat dialihkan ke vena yang sehat dan normal di sekitarnya.

 Keuntungan dari prosedur ini adalah

  1. Minimnya rasa nyeri saat tindakan maupun paska tindakan
  2. Waktu pemulihan yang lebih singkat
  3. Pasien dapat kembali ke aktivitas normal dalam waktu singkat
  4. Tidak perlu menggunakan stoking kompresi pasca operasi
#SehatBarengPersada